Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2022

Catatan Pinggir Pekan Ke-11

Gambar
  Sumber gambar : instagram.com /liga1match Kompetisi BRI Liga 1 2022-2023 telah menyelesaikan pekan ke-11 dengan menggelar 7 pertandingan yang berlangsung di Stadion Demang Lehman Martapura, Stadion Manahan Solo, Stadion Maguwoharjo Sleman, Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Stadion Segiri Samarinda, Indomilk Arena Kabupaten Tangerang dan Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang.  Dua pertandingan harus ditunda menyusul adanya tragedi kerusuhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang yang mengakibatkan jatuhnya korban jiwa sebanyak 187 orang. Dua pertandingan yang harus ditunda yakni : Persib Bandung melawan Persija Jakarta dan PSIS Semarang melawan Bhayangkara FC. Dari 7 pertandingan di  pekan ke-11 kompetisi BRI Liga 1 2022-2023  tersebut terdapat sejumlah  catatan pinggir  yang dapat diulas sebagai berikut :   1. Dari 7 klub yang bertindak sebagai  tuan rumah  di pekan ke-11 :  - 1 klub memperoleh kemenangan yaitu Borneo FC. - 3 klub mengalami kekalahan yaitu PSS Sleman

Persebaya Taklukkan Arema FC 3-2

Gambar
  Sumber gambar : instagram.com/liga1match Persebaya Surabaya tampil apik setelah mengkandaskan tuan rumah Arema FC dengan skor tipis 3-2 dalam laga pekan ke-11 kompetisi BRI Liga 1 2022-2023 yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang pada hari Sabtu (01/10/2022) malam WIB. Persebaya Surabaya sempat unggul dengan skor 2-0 lewat gol yang dicetak oleh Silvio Junior pada menit ke-8 dan Leo Lelis pada menit ke-32. Namun tuan rumah Arema FC mampu menyamakan kedudukan lewat gol yang dicetak oleh Abel Camara pada menit ke-42 dan menit injury time  (45+1) lewat tendangan penalti. Klub berjuluk Bajul Ijo mampu unggul kembali lewat gol yang dicetak oleh Sho Yamamoto pada menit ke-51.   Kemenangan Persebaya Surabaya tersebut mengukir sejarah baru setelah 23 tahun berlalu, Persebaya Surabaya tak pernah menang di kandang Arema FC. Berikut ulasan singkat jalannya laga antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya :  Babak Pertama  Mengawali babak pertama, baik tuan rumah Arema FC maupun t

Dewa United Dan RANS Bermain Imbang 2-2

Gambar
  Sumber gambar : instagram.com/liga1match Dewa United hanya bermain imbang 2-2 dengan RANS Nusantara FC dalam laga pekan ke-11 kompetisi BRI Liga 1 2022-2023 yang berlangsung di Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang pada hari Sabtu (01/10/2022) sore WIB. RANS Nusantara FC sempat unggul terlebih dahulu dengan skor 2-0 lewat gol yang dicetak oleh Mitsuru Maruoka pada menit ke-14 dan menit ke-28.  Namun Dewa United mampu menyamakan kedudukan lewat dua gol yang dicetak oleh Karim Rossi pada menit ke-43 dan menit ke-49. Berikut ulasan singkat jalannya laga antara Dewa United melawan RANS Nusantara FC (RANS) : :  Babak Pertama  Mengawali babak pertama, baik tuan rumah Dewa United maupun tim tamu RANS sama sama tampil terbuka dan bermain menyerang sejak menit menit awal babak pertama sehingga terjadi jual beli serangan yang cukup sengit. Pada menit ke-14, tim tamu  RANS berhasil unggul terlebih dahulu lewat gol yang dicetak oleh Mitsuru Maruoka setelah menerima u mpan dari Makan Konate yang me

Borneo FC Bungkam Madura United 3-0

Gambar
  Sumber gambar : instagram.com/liga1match Borneo FC tampil gemilang setelah menaklukkan Madura United dengan skor telak 3-0 dalam laga pekan ke-11 kompetisi BRI Liga 1 2022-2023 yang berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda pada hari Sabtu (01/10/2022) sore WIB. Striker Borneo FC Matheus Pato menjadi bintang bagi klub berjuluk Pesut Etam setelah berhasil mencetak tiga gol alias hattrick pada menit ke-6, menit injury time (45+1) dan menit ke-65.  Tiga gol yang dicetak ke gawang Madura United membuat Matheus Pato menjadi top skor sementara kompetisi BRI Liga 1 2022-2023 hingga pekan ke-11 dengan torehan 12 gol. Berikut ulasan singkat jalannya laga antara Borneo FC melawan Madura United :  Babak Pertama  Bertindak sebagai tuan rumah, Borneo FC langsung tampil menyerang. Meski tanpa diperkuat Stefano Lilipaly namun tak mengurangi agresivitas klub berjuluk Pesut Etam untuk menekan pertahanan Madura United. Peluang pertama didapatkan Borneo FC pada menit ke-2 melalui sundulan Matheus Pato

Persikabo 1973 Tundukkan Bali United 2-1

Gambar
  Sumber gambar : instagram.com/liga1match Persikabo 1973 tampil gemilang setelah mengalahkan tuan rumah Bali United dengan skor tipis 2-1 dalam laga pekan ke-11 kompetisi BRI Liga 1 2022-2023 yang berlangsung  di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada hari Jum'at (30/09/2022) malam WIB. Bali United sempat unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak oleh Leonard Tupamahu pada menit ke-25. Namun Persikabo 1973 mampu membalikkan kedudukan di babak kedua lewat dua gol yang masing masing dicetak oleh oleh Tomoki Wada pada menit ke-48 dan Dimas Drajad pada menit ke-60. Berikut ulasan singkat jalannya laga antara Bali United melawan Persikabo 1973 :  Babak Pertama    Bali United langsung tampil menyerang sejak menit menit babak pertama. Klub berjuluk Serdadu Tridatu itu mendapat peluang apik dari sundulan Ilija Spasojevic pada menit ke-3. Namun arah bola masih belum menemui sasaran. Pada menit ke-8, giliran Privat Mbarga yang memberikan ancaman ke gawang Persikabo 1973. Namun bola dari