PSIS Taklukkan Persikabo 1973 1-0

 


Sumber gambar : instagram.com/liga1match 

PSIS Semarang berhasil mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor tipis 1-0 dalam laga pekan ke-28 kompetisi BRI Liga 1 2021-2022 yang berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar pada hari Senin (28/02/2022) sore WIB.

Satu satunya gol yang membawa kemenangan tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar ini dicetak oleh Wallace Costa pada menit ke-73 melalui tendangan penalti.

Berikut ulasan singkat jalannya laga antara PSIS Semarang melawan Persikabo 1973 : 

Babak Pertama 

Mengawali babak pertama, PSIS Semarang yang di 8 laga terakhir gagal meraih kemenangan tampil lebih menekan pertahanan Persikabo 1973. 

Namun, peluang pertama tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar ini baru tercipta pada menit ke-21. 

Berawal dari situasi tendangan bebas yang diambil Jonathan Cantillana. Bola tendangan Cantillana meluncur deras ke arah gawang namun bola masih bisa diamankan penjaga gawang Persikabo 1973, Syahrul Trisna.

Satu menit kemudian, PSIS Semarang kembali mendapat peluang. Kali ini lewat sundulan Wallace Costa. Namun penjaga gawang Syahrul Trisna berhasil menggagalkan peluang tersebut.

Persikabo 1973 lebih banyak bertahan dan menunggu untuk melancarkan serangan balik. Peluang tim berjuluk Laskar Padjajaran ini tercipta beberapa menit jelang babak pertama usai.

Ciro Alves berhasil melepaskan tendangan setelah menerima umpan dari Dimas Drajad. Namun, bola dari eksekusi pemain asal Brasil itu gagal berbuah gol.

Hingga babak pertama berakhir, skor tetap imbang 0-0.

Babak Kedua 

Memasuki babak kedua, Persikabo 1973 bermain lebih terbuka dan mampu menekan pertahanan PSIS Semarang.

Pada menit ke-51, Ciro Alves mendapatkan peluang dari tendangan bebas. Sayangnya bola dari tendangan Ciro Alves hanya tipis saja di atas mistar gawang PSIS Semarang.  

Pada menit ke-57, giliran Jonathan Cantilana berpeluang membawa PSIS Semarang unggul. Beruntung bek Persikabo 1973 Andy Setyo berada di posisi yang tepat untuk menahan bola dengan badannya.

Pada menit ke-63, Hendra Adi Bayauw tak bisa melanjutkan permainan lantaran mengalami cedera dan digantikan oleh Hanis Saghara.

Pada menit ke-73, PSIS Semarang mendapatkan hadiah tendangan penalti dari wasit lantaran Lucky Octavianto dianggab melanggar Komarudin di dalam kotak penalti.

Kapten PSIS Semarang, Wallace Costa yang bertindak sebagai eksekutor tendangan penalti berhasil membobol gawang Persikabo 1973. 

PSIS Semarang unggul 1-0.

Tertinggal satu gol membuat Persikabo 1973 lebih meningkatkan intensitas serangannya dengan mengandalkan Ciro Alves dan Dimas Drajad.

Namun hingga babak kedua berakhir, Persikabo 1973 gagal menyamakan kedudukan dan harus mengakui kemenangan PSIS Semarang dengan skor tipis 1-0.


Sumber gambar : instagram.com/liga1match 


NH 

Surabaya, 28 Februari 2022


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memilih Cover Buku Yang Spesial

Kilas Balik Dalam Menerbitkan Buku

Terbitkan Buku Di Bulan Juni 2024