Persik Tundukkan Persebaya 1-0

 


Sumber gambar : instagram.com/liga1match


Persik Kediri berhasil mengalahkan Persebaya Surabaya dengan skor tipis 1-0 dalam laga pekan ke-31 kompetisi BRI Liga 1 2022-2023 yang berlangsung di Stadion Brawijaya, Kediri pada hari Sabtu (18/03/2023) sore WIB. 

Satu satunya gol yang membawa kemenangan klub berjuluk Macan Putih ini dicetak oleh Flavio da Silva pada menit ke-80 melalui tendangan penalti.

Berikut ulasan singkat jalannya laga antara Persik Kediri melawan Persebaya Surabaya : 

Babak Pertama 

Mengawali babak pertama, tuan rumah Persik Kediri langsung tampil menyerang ke pertahanan Persebaya Surabaya.

Pada menit ke-5, sempat terjadi kemelut di depan gawang Persebaya Surabaya. Beruntung, bek Persebaya Surabaya Leo Lelis berhasil menghalau bola keluar dari kotak penalti.

Memasuki menit ke-10, Persik Kediri masih belum bisa menembus pertahanan Persebaya Surabaya. 

Pada menit ke-13, Paulo Victor diganjar kartu kuning oleh wasit setelah melakukan pelanggaran keras terhadap pemain Persik Kediri. 

Hanya berselang dua menit, giliran Sho Yamamoto yang dihukum kartu kuning oleh wasit.

Pada menit ke-17, Persik Kediri mendapat tendangan bebas tak jauh dari kotak penalti.

Bola dari tendangan bebas yang dieksekusi Renan da Silva mengarah langsung ke kotak penalti Persebaya Surabaya dan disambut dengan sundulan oleh Flavio da Silva. Namun bola dari sundulan Flavio masih bisa ditepis penjaga gawang Ernando Ari. 

Pada menir ke-24, Persik Kediri nyaris membuat gol pembuka. Sayangnya bola dari tendangan Renan da Silva masih melambung tipis di atas mistar gawang Persebaya Surabaya.

Pada menit ke-31, giliran Persebaya Surabaya mengancam gawang Persik Kediri lewat serangan balik cepat. Sho Yamamoto memanfaatkan kemelut di depan gawang Persik Kediri dengan melepaskan tendangan. Sayangnya bola masih bisa ditepis penjaga gawang Kurniawan Kartika Ajie.

Hingga babak pertama berakhir, skor masih tetap imbang 0-0.

Babak Kedua 

Memasuki babak kedua, tuan rumah Persik Kediri kembali mendominasi permainan. Namun demikian, Persebaya Surabaya masih mampu meredam setiap serangan yang dilancarkan klub berjuluk Macan Putih itu.

Persebaya Surabaya berusaha untuk membalas meski dalam tekanan lewat serangan balik yang mengandalkan kepada Ze Valente dan Sho Yamamoto.   

Memasuki menit ke-70, Persebaya Surabaya nampak mulai bisa meladeni permainan Persik Kediri.

Pada menit ke-72, Persebaya Surabaya mendapatkan peluang apik  lewat tendangan Ahmad Nufiandani. Namun bola masih melenceng tipis di samping tiang gawang Persik Kediri.   

Pada menit ke-78, Persik Kediri mendapat hadiah penalti dari wasit setelah Arief Catur dilanggar di dalam kotak penalti.

 Flavio da Silva yang bertindak sebagai eksekutor penalti sukses membobol gawang Persebaya Surabaya pada menit ke-80. Bola dari tendangannya berhasil mengecoh penjaga gawang Ernando Ari.

Persik Kediri unggul 1-0.

Tertinggal satu gol, Persebaya Surabaya terus berusaha untuk mencetak gol penyeimbang di waktu yang tersisa. 

Namun demikian hingga babak kedua berakhir, klub berjuluk Bajul Ijo itu tetap tak mampu mencetak gol.

Persik Kediri pun berhasil meraih kemenangan dengan skor tipis 1-0 atas Persebaya Surabaya.




Sumber gambar : instagram.com/liga1match


NH 

Depok, 18 Maret 2023

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memilih Cover Buku Yang Spesial

Kilas Balik Dalam Menerbitkan Buku

Terbitkan Buku Di Bulan Juni 2024