Garuda Muda Lolos Ke Final

 


Selamat pagi sobat,  

Kemarin sore (Sabtu, 13/05/2023) tepatnya pukul 16.00 WIB, saya menyaksikan pertandingan babak Semi Final cabang Sepakbola SEA Games Kamboja 2023 antara Indonesia melawan Vietnam secara live di RCTI.

Pertandingan yang berlangsung di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja itu berakhir secara dramatis untuk kemenangan Indonesia dengan skor tipis 3-2. 

Gol penentu kemenangan skuad Garuda Muda tersebut tercipta di menit injury time (90+6) lewat tendangan pemain pengganti Muhammad Taufany. 

Sebelumnya, Indonesia sempat unggul dua kali lewat dua gol yang masing masing dicetak oleh Komang Teguh pada menit ke-10 dan Muhammad Ferrari pada menit ke-53.

Sementara Vietnam juga sempat dua kali mampu menyamakan kedudukan lewat dua gol yang masing masing dicetak oleh Nguyen Van Tung lewat sundulan kepalanya pada menit ke-35 dan pemain Indonesia Bagas Kaffa (gol bunuh diri) pada menit ke-79. 

Dengan kemenangan ini, Indonesia memastikan tampil di babak Final pada tanggal 16 Mei 2023 mendatang melawan Thailand yang juga lolos ke babak Final setelah menaklukkan Myanmar dengan skor telak 3-0.

Tentu saja kemenangan dramatis lawan Vietnam ini disambut dengan penuh suka cita oleh penggemar sepakbola di tanah air dan tinggal selangkah lagi skuad Garuda Muda bisa merebut medali emas yang sudah begitu lama dinanti. Terakhir Indonesia memperoleh medali emas cabang sepakbola SEA Games pada tahun 1991 di Filipina. 

Skuad Garuda Muda memang tampil pantang menyerah di laga melawan Vietnam dan mampu melanjurkan catatan apik di babak penyisihan Grup dengan meraih 4 kemenangan (Filipina 3-0, Myanmar 5-0, Timor Leste 3-0 dan Kamboja 2-1).

Di tulisan ini, saya mengulas secara singkat laga yang begitu menegangkan bagi para suporter Indonesia baik yang menyaksikan secara langsung di Stadion maupun yang menyaksikan secara live di layar kaca.

Mengawali babak pertama, baik Indonesia maupun Vietnam bermain cukup hati hati. Kedua tim terlihat saling menjajaki kekuatan pertahanan lawan. 

Indonesia tampil dengan kombinasi umpan umpan pendek dan umpan langsung ke depan terutama ke sisi sayap. Sementara Vietnam lebih bermain dengan umpan umpan pendek dari tengah lapangan dan berusaha masuk ke area penalti Indonesia.

Umpan langsung ke sisi sayap akhirnya membuahkan hasil bagi Indonesia pada menit ke-10 ketika Indonesia sukses membobol gawang Vietnam. 

Berawal dari lemparan ke dalam yang dilakukan Pratama Arhan yang mengarah ke depan gawang Vietnam. Bola langsung disambut dengan sundulan Komang Teguh yang lolos dari kawalan pemain Vietnam dan bola pun menghujam masuk ke gawang tanpa bisa dihalau penjaga gawang Vietnam Van Chuan Quan.

Indonesia unggul 1-0. 

Unggul satu gol, Indonesia nampak makin percaya diri dengan tampil lebih agresif dalam menyerang. Namun sayang, beberapa peluang gagal berbuah gol salah satunya dari tendangan keras Alfreandra Dewangga dimana bola masih melambung di atas mistar gawang Vietnam.

Sementara Vietnam yang tertinggal satu gol berusaha menahan serangan Indonesia dengan permainan keras untuk memecah konsentrasi pemain Indonesia. 

Vietnam secara perlahan dapat menguasai permainan dan mampu menekan pertahanan Indonesia. 

Upaya Vietnam akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-35 ketika Vietnam berhasil menyamakan kedudukan lewat gol yang dicetak oleh Nguyen Van Tung.

Berawal dari tendangan bebas Vietnam di luar kotak penalti Indonesia. Bola langsung disambar Van Tung Nguyen lewat sundulan kepalanya. Penjaga gawang Ernando Ari tak bisa menghalau bola yang meluncur masuk ke gawangnya. 

Skor berubah menjadi imbang 1-1. 

Setelah gol dari Vietnam, praktis Indonesia harus bermain lebih bertahan karena Vietnam nampak termotivasi untuk bisa membalikkan kedudukan dengan terus menekan pertahanan Indonesia. Beberapa peluang diperoleh Vietnam namun masih dapat digagalkan penjaga gawang Ernando Ari.

Hingga babak pertama berakhir, skor masih tetap imbang 1-1.

Memasuki babak kedua, baik Indonesia maupun Vietnam tampil tidak langsung agresif. Kedua tim sama-sama bermain terbuka dan tidak begitu menerapkan pressing ketat. Kedua tim terlibat dalam jual beli serangan yang tidak begitu cepat namun mampu memasuki area penalti. 

Pada menit ke-53, Indonesia kembali berhasil membobol gawang Vietnam. 

Berawal seperti gol pertama melalui lemparan ke dalam Pratama Arhan yang mengarah ke depan gawang Vietnam. Bola dapat ditepis penjaga gawang Vietnam Van Chuan Quan. Bola rebound langsung disambut Marselino Ferdinan yang berada di luar kotak penalti. Bola dari tendangan mantan pemain Persebaya Surabaya itu dibelokkan oleh Muhammad Ferarri sehingga mengecoh penjaga gawang Van Chuan Quan dan bola pun meluncur masuk ke gawang Vietnam.

Indonesia unggul 2-1.

Tertinggal lagi satu gol, Vietnam tampil lebih agresif dalam menyerang dan terus menekan pertahanan Indonesia. Vietnam juga kerap memperagakan permainan keras yang membuat pemain Indonesia terprovokasi dan tersulut emosinya.

Pada menit ke-60, petaka datang untuk Indonesia ketika Pratama Arhan mendapat kartu kuning kedua dari wasit dan harus meninggalkan lapangan.

Dengan demikian, Indonesia harus bermain dengan 10 pemain saja di 30 menit sisa waktu babak kedua. 

Unggul dalam jumlah pemain, Vietnam langsung melancarkan serangan bertubi-tubi untuk menggempur pertahanan Indonesia. 

Pada menit ke-79, Vietnam akhirnya sukses menyamakan kedudukan setelah pemain Indonesia Bagas Kaffa melakukan gol bunuh diri ketika pemain Barito Putera itu bermaksud menghalau bola justru masuk ke gawangnya sendiri. 

Skor berubah menjadi imbang 2-2.

Vietnam semakin agresif menyerang di sisa waktu normal babak kedua. Pertahanan Indonesia terus mendapat gempuran dari Vietnam dari segala lini serangan. Beruntung pemain Indonesia tetap fokus dan solid dalam bertahan terutama penjaga gawang Ernando Ari yang berulang kali mampu menggagalkan peluang apik Vietnam. 

Laga pun memasuki menit injury time selama 8 menit. Vietnam masih terus menggempur pertahanan Indonesia meskipun tak kunjung membuahkan hasil.

Pada menit injury time (90+6) lewat serangan balik, Indonesia secara mengejutkan sukses menbobol gawang Vietnam lewat tendangan menyusur tanah dari Muhammad Taufany.

Indonesia pun kembali unggul 3-2.

Dua menit sisa waktu injury time tak mampu dimanfaatkan Vietnam untuk kembali menyamakan kedudukan. 

Babak kedua pun berakhir, Indonesia memastikan maju ke babak Final setelah mengandaskan Vietnam secara dramatis dengan skor tipis 3-2. 

Alhamdulillah .. 

Final .. Kami datang ! 

Sobat, ijinkan saya menyampaikan sebuah pantun sebelum saya undur diri :

Cing Hasan Suka Makan Nasi Rames

Di Warung Milik Mpok Berta

Indonesia Lolos Ke Final SEA Games

Medali Emas Sudah Di Depan Mata


*** 

Selamat beraktivitas ..

Salam sehat ..

 

NH

Depok, 14 Mei 2023

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memilih Cover Buku Yang Spesial

Kilas Balik Dalam Menerbitkan Buku

Terbitkan Buku Di Bulan Juni 2024