Diwarnai Padamnya Lampu Di Stadion, Persija Bekuk Ratchaburi FC 1-0

 


Selamat pagi sobat, 

Semalam (Minggu, 25/06/2023) saya menyaksikan pertandingan sepakbola bertajuk International Friendly Match antara tuan rumah Persija Jakarta melawan klub asal Thailand Ratchaburi FC di stasiun TV ANTV.

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi berakhir untuk kemenangan Persija Jakarta dengan skor tipis 1-0. 

Satu satunya gol yang membawa kemenangan klub berjuluk Macan Kemayoran ini dicetak oleh "si kancil" Riko Simanjuntak pada menit ke-59 setelah mendapat umpan akurat dari pemain asing asal Jepang Ryo Matsunura. 

Meskipun pertandingan internasional ini merupakan ajang uji coba bagi kedua klub jelang dimulainya kompetisi Liga di negara masing masing namun kedua klub tetap tampil ngotot untuk bisa meraih kemenangan.

Persija Jakarta tampil hanya dengan dua pemain asingnya yakni Ryo Matsunura dan Marko Simic yang masuk di 20 menit terakhir laga. Bagi Marko Simic, laga ini menjadi debut setelah dirinya kembali ke Persija Jakarta. Sementara andalam tim nasional +timnas) Indonesia Rizky Ridho juga memulai debut bersama Persija Jakarta di laga ini. Bersama idolanya, Hansanu Yama dan rekan duetnya di lini belakang timnas Indonesia U-22 yang meraih medali emas di SEA Games Kamboja 2023, Muhammad Ferarri, Rizky Ridho menjadi palang pintu yang sulit ditembus oleh para pemain depan Ratchaburi FC. 

Lima belas menit awal babak pertama, kedua klub tampil berimbang dengan saling melancarkan serangan. 

Di 15 menit pertama ini, jalannya laga sedikit terganggu dengan dua komentator wanita dari ANTV yang tidak fokus dalam meliput jalannya laga dan Bung Tommy Welly alias bung Towel selaku Guest Star terlihat kikuk juga untuk mengomentari jalannya laga. 

Gangguan dari jalannya laga semakin lengkap ketika lampu Stadion Patriot Chandrabhaga mendadak padam dan memaksa pertandingan harus dihentikan. 

Setelah sekitar satu jam terhenti, laga akhirnya bisa dilanjutkan lagi. Yang menarik komentator ANTV pun berganrti, Adi Yani dan Vennard Hutabarat alias bung Veve yang memang sudah terbiasa dalam meliput pertandingan.

Setelah laga dilanjutkan,  peluang mampu diciptakan oleh kedua klub. Persija mendapat peluang melalui tendangan Rio Fahmi dan Ryo Matsumura tapi tak berujung gol.

Sementara dari Ratchaburi FC mampu mengancam lewat tendangan Sittichok Kannoo dan Alvin Mateus Fortes. Namun kedua peluang tersebut juga belum bisa mengubah skor.

Laga babak pertama pun berakhir dengan imbang 0-0. 

Memasuki babak kedua, tim tamu Ratchaburi FC lebih menguasai permainan dan mulai melakukan pergantian pemain. 

Namun justru Persija Jakarta berhasil membuka keunggulan pada menit ke-59 lewat gol yang dicetak oleh Riko Simanjuntak. 

Berawal dari aksi individu yang apik dari Ryo Matsumura dengan akselerasinya yang mampu menusuk masuk ke pertahan Ratchaburi FC. Pemain asal Jepang tersebut kemudian memberikan umpan akurat ke Riko Simanjuntak yang menuntaskannya dengan sukses menjebol gawang Ratchaburi FC. 

Persija Jakarta unggul 1-0. 

Tertinggal satu gol, Ratchaburi FC semakin gencar menyerang untuk bisa menyamakan kedudukan. 

Senentara pada menit ke-70, Persija Jakarta mulai merotasi pemain dengan memasukkan Marko Simic, Witan Sulaeman dan Hanif Syahbandi untuk menggantikan Aji Kusuma, Ryo Matsumura dan Syahrian Abimanyu. 

Pada menit ke-72, Riko Simanjuntak nyaris mencetak gol keduanya. Sayangnya bola dari tendangannya masih dapat digagalkan penjaga gawang Ratchaburi FC.

Kemudian pada menit ke-74, Muhammad Ferarri dan Riko Simanjuntak ditarik keluar dan digantikan oleh Akbar Arjunsyah dan Alfriyanto Nico. Pada menit ke-82, giliran Ilham Rio Fahmi dan Rizky Ridho ditarik keluar dan digantikan oleh Maman Abdurahman dan Reyhan Hanan. 

Masuknya pemain muda Reyhan Hanan membuat serangan Persija Jakarta nyaris membuahkan gol pada menit ke-76. Umpan dari Rayhan Hanan berhasil disambut dengan sundulan Marko Simic. Sayangnya bola masih membentur tiang gawang. 

Sementara tim tamu juga kerap mengancam gawang Persija Jakarta namun penjaga gawang Andritany Ardhiyasa tampil gemilang untuk menyelamatkan gawang Persija Jakarta dari kebobolan. 

Di menit injury time (90+2), Toni Sucipto masuk menggantikan Resky Fandi. 

Di menit akhir injury time (90+4), penjaga gawang Andritany Ardhiyasa berhasil menggagalkan tendangan bebas dari Ratchaburi FC di dekat kotak penalti Persija Jakarta. 

Babak kedua pun berakhir, skor tetap 1-0 untuk kemenangan Persija Jakarta atas Ratchaburi FC. 

 

Sobat, ijinkan saya menyampaikan sebuah pantun sebelum saya undur diri :

Bebek Mak Utun Suka Berendam

Air Di Kolam Pun Kerap Diminum

Lampu Stadion Sempat Padam

Macan Kemayoran Tetap Menggaum


*** 

Selamat beraktivitas ..

Salam sehat ..

 

NH

Depok, 26 Juni 2023

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memilih Cover Buku Yang Spesial

Kilas Balik Dalam Menerbitkan Buku

Terbitkan Buku Di Bulan Juni 2024