Persija Bungkam Persebaya 1-0

 


Sumber gambar : instagram.com/liga1match

Persija Jakarta berhasil mengalahkan Persebaya Surabaya dengan skor tipis 1-0 dalam laga pekan ke-5 kompetisi BRI Liga 1 2023-2024 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta pada hari Minggu (30/07/2023) malam WIB. 

Satu satunya gol yang membawa kemenangan klub berjuluk Macan Kemayoran ini dicetak oleh Ryo Matsumura pada menit ke-38.

Berikut ulasan singkat jalannya pertandingan :  

Babak Pertama 

Mengawali babak pertama, meskipun bermain dalam tekanan puluhan ribu suporter The JakMania namun Persebaya Surabaya justru mampu tampil agresif dan lebih menguasai permainan di meni menit awal laga. 

Bruno Moreira, Sho Yamamoto dan Paulo Victor mampu merepotkan para pemain bertahan Persija Jakarta. 

Secara perlahan Persija Jakarta mulai bisa keluar dari tekanan dengan umpan umpan pendek yang menjadi ciri khas klub berjuluk Macan Kemayoran itu sejak ditangani pelatih Thomas Doll. 

Giliran Riko Simanjuntak, Ryo Matsumura dan Witan Sulaiman yang membuat repot para pemain bertahan Persebaya Surabaya. 

Tempo permsinan cenderung meningkat panas dengan adanya beberapa pelanggaran yang dibuat oleh pemain dari kedua tim. 

Hingga menit ke-20, belum ada peluang berarti yang mampu dibuat oleh kedua tim. 

Barulah pada menit ke-21, Persija Jakarta mendapatkan peluang lewat tendangan Firza Andika dari jarak jauh. Namun bola masih bisa ditepis penjaga gawang Andhika Ramadhani.

Pada menit ke-23, Persija Jakarta kembali memperoleh peluang lewat tendangan Riko Simanjuntak dari dalam kotak penalti. Namun bola masih bisa ditepis oenjaga gawang Andhika Ramadhani.

Pada menit ke-26, giliran Persebaya Surabaya memperoleh peluang lewat sundulan Paulo Victor yang menyambut umpan sepak pojok Sho Yamamoto. Sayangnya bola masih melesat di samping tiang gawang Persija Jakarta. 

Pada menit ke-28, petaka terjadi untuk kubu Persebaya Surabaya ketika Arief Catur diganjar kartu kuning kedua oleh wasit dan harus meninggalkan lapangan. Dengan begitu, Persebaya Surabaya harus bermain dengan 10 pemain. 

Pada menit ke-29, Persija Jakarta memperoleh peluang lewat tendangan bebas Maciej Gajos. Namun bola masih membentur pagar hidup salah satu pemain Persebaya Surabaya.

Meski kalah dalam jumlah pemain, Persebaya Surabaya mampu memberikan ancaman ke gawang Persija Jakarta lewat tendangan Paulo Victor. Namun bola masih mengarah tepat ke pelukan penjaga gawang Andritany Ardhiyasa. 

Pada menit ke-38, Persija Jakarta sukses membobol gawang Persebaya Surabaya lewat tendangan plesing Ryo Matsumura setelah mendapat umpan backheel dari Witan Sulaiman.

Persija Jakarta unggul 1-0. 

Unggul satu gol, Persija Jakarta semakin gencar menyerang dan terus menekan pertahanan Persebaya Surabaya. 

Namun hingga babak pertama berakhir, skor masih tetap 1-0 untuk keunggulan Persija Jakarta. 

Babak Kedua 

Memasuki babak kedua, Persebaya Surabaya langsung tampil dengan permainan menyerang meski kalah dalam jumlah pemain. 

Pada menit ke-48, Persebaya Surabaya memperoleh peluang lewat sundulan Paulo Victor yang menyambut umpan dari tendangan bebas Sho Yamamoto. Namun bola masih melambung di atas mistar gawang Persija Jakarta. 

Pada menit ke-52, Persebaya Surabaya memperoleh peluang apik lewat tendangan bebas Reva Adhi. Namun bola masih bisa ditepis penjaga gawang Andritany Ardhiyasa. 

Sementara itu Persija Jakarta meski unggul dalam jumlah pemain namun justru menurunkan tempo permainan. Hal ini yang membuat Persebaya Surabaya lebih leluasa dalam mengembangkan permainan.

Meski demikian hingga menit ke-65, kedua tim masih belum mampu menciptakan peluang berbahaya ke gawang lawan. 

Barulah pada menit ke-68, Persija Jakarta memperoleh peluang lewat tendangan pemain pengganti Rayhan Hannan yang sudah tanpa kawalan di dalam kotak penalti. Namun bola masih mengarah tepat ke pelukan penjaga gawang Andhika Ramadhani.

Pada menit ke-78, Persija Jakarta nyaris menggandakan keunggulan ketika bola dari tendangan Ryo Matsumura masih membentur tiang gawang Persebaya Surabaya. 

Pada menit ke-84, Persebaya Surabaya memperoleh peluang lewat tendangan bebas Reva Adhi. Namun bola masih melambung di atas mistar gawang Persija Jakarta.

Pada menit ke-86, Persija Jakarta kembali memperoleh peluang lewat tendangan Rayhan Hannan. Namun bola masih mengarah ke samping tiang gawang Persebaya Surabaya. 

Hingga babak kedua berakhir, skor tetap 1-0 untuk kemenangan tuan rumah Persija Jakarta. 




Sumber gambar : instagram.com/liga1match


NH 

Depok, 30 Juli 2023

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memilih Cover Buku Yang Spesial

Kilas Balik Dalam Menerbitkan Buku

Terbitkan Buku Di Bulan Juni 2024