PSM Dan Borneo FC Bermain Imbang 1-1

 


Sumber gambar : instagram.com/liga1match   

PSM Makassar hanya bermain imbang 1-1 dengan Borneo FC dalam laga pekan ke-30 kompetisi BRI Liga 1 2023-2024 yang berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan pada hari Jum'at (29/03/2024) malam WIB.

Borneo FC sempat unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak oleh Muhammad Shihran pada menit ke-9.

Namun PSM Makassar mampu menyamakan kedudukan lewat gol yang dicetak oleh Victor Mansaray pada menit ke-60.

Berikut ulasan singkat jalannya pertandingan : 

Babak Pertama 

Mengawali babak pertama, tim tamu Borneo FC langsung tampil menyerang lebih dulu sejak menit menit awal pertandingan. Serangan demi serangan terus dilancarkan ke pertahanan PSM Makassar. 

Klub berjudul Pesut Etam itu berhasil unggul lebih dulu pada menit ke-9 lewat gol yang dicetak oleh Muhammad Sihran setelah menerima umpan matang dari Terens Puhiri. 

Borneo FC unggul 1-0. 

Tertinggal satu gol, PSM Makassar langsung merespon dengan tampil lebih menyerang dan menekan pertahanan Borneo FC. 

Pada menit ke-11, PSM Makassar memperoleh peluang lewat tendangan Kenzo Nambu. Namun bola masih bisa diamankan penjaga gawang Angga Saputra.

Pada menit ke-16, PSM Makassar kembali memperoleh peluang lewat sundulan Adilson Silva. Namun bola masih mengarah tepat ke pelukan penjaga gawang Angga Saputra.

Pada menit ke-19, PSM Makassar lagi-lagi memperoleh peluang lewat tendangan bebas Yance Sayuri. Namun bola masih membentur pagar hidup pemain Borneo FC. 

Pada menit ke-22, PSM Makassar sempat mencetak gol lewat tendangan Victor Mansaray setelah menerima umpan dari Yakob Sayuri. Namun gol tersebut dianulir wasit karena Mansaray sudah berada dalam posisi offside.

Pada menit ke-25, PSM Makassar kembali memperoleh peluang lewat tendangan Yakob Sayuri. Namun bola masih bisa diamankan penjaga gawang Angga Saputra.

Pada menit ke-38, giliran Borneo FC memperoleh peluang lewat tendangan keras Terens Puhiri. Namun bola masih menyamping tipis di sisi kanan gawang PSM Makassar.

Pada menit ke-44, Borneo FC nyaris menggandakan keunggulan lewat sundulan Diego Michels. Sayangnya bola masih bisa dihalau penjaga gawang Reza Arya. 

Babak pertama berakhir, skor masih tetap 1-0 untuk keunggulan Borneo FC atas PSM Makassar.

Babak Kedua 

Memasuki babak kedua, tuan rumah PSM Makassar yang tertinggal satu gol langsung meningkatkan intensitas serangan di menit menit awal. 

Klub berjuluk Juku Eja itu bermain dengan umpan-umpan pendek dalam tempo yang cepat.

Pada menit ke-56, justru Borneo FC yang memperoleh peluang lewat tendangan Adam Alis dari luar kotak penalti. Namun bola masih dapat diblok penjaga gawang Reza Arya.

Pada menit ke-60, PSM Makassar akhirnya sukses menyamakan kedudukan lewat gol yang dicetak oleh Viktor Mansaray setelah menerima umpan dari Yance Sayuri.

Skor menjadi imbang 1-1.

Pertandingan pun berlanjut dengan tempo yang semakin tinggi. Permainan keras pun terjadi karena banyak pelanggaran yang dilakukan oleh pemain kedua tim.

Namun terlihat kedua tim samasama cukup kesulitan untuk bisa menemukan celah di pertahanan lawan. 

Hingga babak kedua berakhir, kedua tim tetap gagal mencetak gol lagi sehingga pertandingan harus berakhir imbang 1-1.



Sumber gambar : instagram.com/liga1match 


NH 

Depok, 29 Maret 2024  


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memilih Cover Buku Yang Spesial

Kilas Balik Dalam Menerbitkan Buku

Terbitkan Buku Di Bulan Juni 2024