Copa America 2024 : Taklukkan Kolombia 1-0, Argentina Keluar Sebagai Juara

  

 


Sumber gambar : instagram.com/copaamerica 


Argentina keluar sebagai Juara Copa America 2024 setelah menaklukkan Kolombia dengan skor tipis 1-0 dalam laga babak Final Copa America 2024 yang berlangsung di Hard Tock Stadium, Miami, Florida pada hari Senin (15/07/2024) pagi WIB. 

Dalam pertandingan 2x45 menit  skor masih tetap imbang 0-0 sehingga pertandingan harus dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu.

Satu satunya gol yang membawa kemenangan Argentina ini dicetak oleh Lautaro Martinez pada menit ke-112.

Berikut ulasan singkat jalannya pertandingan : 

Babak Pertama 

Mengawali babak pertama, baik Argentina maupun Kolombia sama-sama bermain dengan tempo cepat sejak menit-menit awal. 

Kolombia langsung memberikan tekanan ke gawang Argentina. Namun di sisi lain, Argentina juga cukup disiplin menghalau serangan Kolombia.

Argentina perlahan mulai memberikan respon lewat serangan balik untuk memberikan ancaman ke gawang Kolombia.

Sayangnya, baik Argentina maupun Kolombia masih belum mampu menciptakan peluang berbahaya sehingga skor masih tetap imbang 0-0 hingga babak pertama berakhir.

Babak Kedua 

Memasuki babak kedua, baik Argentina maupun Kolombia kembali saling serang dengan sengit. 

Argentina nampak lebih menguasai permainan meskipun masih kesulitan untuk bisa mencetak gol.

Tim Tango mendapat petaka pada menit ke-66 ketika sang Mega bintang Lionel Messi harus ditarik keluar karena mengalami cedera.

Situasi ini jelas kurang menguntungkan bagi Argentina.

Kolombia berbalik lebih menguasai permainan saat Argentina tak lagi diperkuat Lionel Messi. 

Pada menit ke-74, Gonzalez yang baru masuk sempat mencetak gol ke gawang Argentina. Namun sayang, gol tersebut dianulir oleh wasit karena ada pemain Kolombia yang sudah terjebak dalam posisi offside.

Meski terus menekan, Kolombia masih juga belum mampu mencetak gol pembuka.

Skor masih tetap imbang 0-0 hingga babak kedua berakhir sehingga  pertandingan harus berlanjut ke babak perpanjangan waktu.

Babak Perpanjangan Waktu

Mengawali babak perpanjangan waktu pertama, baik Argentina maupun Kolombia sama-sama melakukan sejumlah pergantian pemain. Kolombia bahkan menarik keluar pemain andalannya James Rodriguez. 

Argentina dan Kolombia masih juga belum mampu memecah kebuntuan hingga babak perpanjangan waktu pertama berakhir. 

Memasuki babak perpanjangan waktu kedua, pertandingan masih berjalan cukup ketat dan sengit. 

Pada menit ke-112, pemain pengganti Lautaro Martinez akhirnya berhasil memecah kebuntuan Argentina. Striker asal klub Inter Milan itu sukses membobol gawang Kolombia dengan tendangan terukur setelah berhadapan satu lawan satu dengan penjaga gawang Camilo Vargas. 

Argentina pun unggul 1-0.

Di sisa waktu babak perpanjangan waktu kedua, Kolombia berusaha untuk bisa menyamakan kedudukan namun pertahanan Argentina begitu rapat untuk ditembus.

Babak perpanjangan waktu kedua pu berakhir, Argentina tetap unggul tipis 1-0 atas Kolombia sehingga berhak memboyong trofi Copa America 2024.

Susunan Pemain 

Argentina (4-4-2) : 

Emiliano Martinez (GK); Gonzalo Montiel, Lisandro Martinez, Cristian Romero, Nicolas Tagliafico; Enzo Fernandez, Rodrigo De Paul, Alexis Mac Allister, Angel Di Maria; Lionel Messi, Julian Alvarez.

Kolombia (4-2-3-1) :

Camilo Vargas (GK); Davinson Sanchez, Carlos Cuesta, Johan Mojica, Santiago Arias; James Rodriguez, Jefferson Lerma; Richard Rios, Jhon Arias, Luis Diaz; Jhon Cordoba.


Sumber berita : okezone.com



Sumber gambar : instagram.com/copaamerica 



NH 

Depok, 15 Juli 2024

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memilih Cover Buku Yang Spesial

Kilas Balik Dalam Menerbitkan Buku

Terbitkan Buku Di Bulan Juni 2024