Piala Presiden 2024 : Borneo FC Bekuk Persis 2-0

 


Sumber gambar : instagram.com/official pialapresiden 


Borneo FC sukses menaklukkan Persis Solo dengan skor 2-0 dalam laga babak Penyisihan Grup A Piala Presiden 2024 yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, kabupaten Bandung pada hari Jum'at (19/07/2024) malam WIB. 

Dua gol yang membawa kemenangan klub berjuluk Pesut Etam ini dicetak oleh Leonardo Gaucho pada menit injury time (45+1) dan menit ke-52.

Berikut ulasan singkat jalannya pertandingan : 

Babak Pertama 

Mengawali babak pertama, Borneo FC langsung tampil agresif dan mampu mendominasi permainan sejak menit-menit awal. 

Klub berjuluk Pesut Etam itu mendapat peluang pertama pada menit ke-6 lewat tendangan keras Stefano Lilipaly. Namun bola masih meluncur  tipis di sisi kanan gawang Persis Solo.

Pada menit ke-15, giliran striker anyar Borneo FC Leonardo Gaucho yang mengancam gawang Persis Solo. Namun bola dari tendangannya masih mampu ditepis oleh penjaga gawang Muhammad Riyandi. 

Pada menit ke-18, bola dari tendangan jarak jauh Terens Puhiri masih meluncur di samping gawang Persis Solo. 

Di sisi lain, Persis Solo berusaha memberikan perlawanan lewat serangan balik. Namun hingga setengah jam laga berjalan, belum ada peluang berbahaya yang mampu diciptakan oleh klub berjuluk Laskar Sambernyawa itu 

Pada menit ke-35, Borneo FC kembali mendapatkan peluang lewat tendangan Terens Puhiri yang lolos dari jebakan offside. Sayangnya bola lagi-lagi masih bisa digagalkan oleh penjaga gawang Muhammad Riyandi. 

Terus menekan, akhirnya Borneo FC sukses memecah kebuntuan pada menit injury time (45+1) lewat gol yang dicetak oleh Leonardo Gaucho.

Borneo FC unggul 1-0 dan skor ini tetap bertahan hingga babak pertama berakhir.

Babak Kedua 

Memasuki babak kedua, Borneo FC langsung tampil menyerang lebih dulu dan terus menekan pertahanan Persis Solo.

Hasilnya pada menit 52, Borneo FC sukses menggandakan keunggulan lewat gol yang kembali dicetak oleh Leonardo Gaucho yang memanfaatkan kesalahan komunikasi di lini belakang Persis Solo. 

Borneo FC unggul 2-0.

Tertinggal dua gol, Persis Solo langsung merespon dengan meningkatkan intensitas serangannya ke pertahanan Borneo FC.

Pada menit ke-61, Persis Solo memperoleh peluang lewat sundulan Ramadhan Sananta. Sayangnya bola masih melambung tipis di atas mistar gawang Borneo FC.

Setelah itu, kedua tim bermain dalam tempo yang cukup lambat dan lebih banyak memainkan bola di tengah lapangan saja.

Pada menit ke-86, Persis Solo nyaris membobol gawang Borneo FC. Sayangnya bola dari sundulan Karim Rossi masih bisa ditepis penjaga gawang Nadeo Argawinata.

Persis Solo terus mengurung pertahanan Borneo FC di penghujung babak kedua. Namun hingga peluit panjang dibunyikan wasit, Persis Solo tetap gagal mencetak gol sehingga Borneo FC tetap unggul 2-0 atas Persis Solo.




Sumber gambar : instagram.com/official pialapresiden 



NH 

Depok, 19 Juli 2024 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memilih Cover Buku Yang Spesial

Kilas Balik Dalam Menerbitkan Buku

Terbitkan Buku Di Bulan Juni 2024