Terbitkan Dua Buku Sekaligus

 


Selamat pagi sobat, 

Hari ini saya bersyukur dan gembira karena dapat menerbitkan dua buku sekaligus dan menjadi buku ke-10 dan buku ke-11 di tahun 2024 ini sekaligus merupakan buku ke-97 dan buku ke-98 sejak saya pertama kali menerbitkan buku di tanggal 22 Agustus 2020. 

Dua Buku yang saya terbitkan hari ini merupakan kumpulan tulisan saya yang terpublikasi di blog pribadi : doviri974.blogspot.com.

Adapun kumpulan tulisan saya ini merupakan ulasan dari setiap pertandingan dari perhelatan sepakbola Eropa Piala Eropa atau Euro 2024 yang diselenggarakan di Jerman mulai tanggal 14 Juni 2024 s/d 14 Juli 2024. 

Piala Eropa atau Euro 2024 yang diikuti oleh 24 negara Eropa ini, saya abadikan dalam dua buku berseri dengan judul "EURO 2024 - GERMANY".

Buku Seri 1 berisikan ulasan pertandingan di babak penyisihan Grup sedangkan di buku Seri 2 berisikan ulasan pertandingan di babak 16 Besar, babak Perempat Final, babak Semi Final dan babak Final. 

Dengan terbitnya kedua buku pada hari ini maka saya telah diberi kesempatan untuk kedua kalinya mengabadikan perhelatan Piala Eropa dalam sebuah buku. Di tahun 3021, saya sudah menerbitkan buku yang mengulas Piala Eropa atau Euro 2020 yang berjudul "Euro 2020". 

Bila masih diberi umur dan kesehatan, saya masih ingin untuk kembali mengulas perhelatan Piala Eropa empat tahun mendatang.

Semoga apa yang saya inginkan ini diridhoi oleh Allah Subhannahu Wa Ta'ala .. 

Aamiin Aamiin Ya Robbal Alamiin ..

Sekali Layar Terkembang Surut Kita Berpantang .. 


Dokumen pribadi use

Sobat, ijinkan saya menyampaikan sebuah pantun sebelum saya undur diri : 

Barusan Mpok Ijah Berangkat Ke Bandara

Dia Mau Berlibur Ke Maluku

Rasa Hati Senang Dan Gembira

Bila Kembali Bisa Terbitkan Buku

*** 

Selamat beraktivitas ..

Salam sehat ..

 

NH

Depok, 23 Juli 2024

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memilih Cover Buku Yang Spesial

Kilas Balik Dalam Menerbitkan Buku

Terbitkan Buku Di Bulan Juni 2024